Resep Sukses dari Pendiri Apple Steve Wozniak
Berikut beberapa pemikiran, resep dan motivasi dari Wozniak, yang berasal dari pengalamannya pribadi, maupun dalam kolaborasi dengan almarhum Steve Jobs saat membangun Apple. Berikut beberapa saran dan resep dari Wozniak: Jangan pernah menyalin ide orang lain. itu adalah definisi yang tepat tentang inovasi dan kreatifitas. Memotivasi diri sendiri untuk memulai sesuatu, jauh lebih berharga daripada uang. Jangan membuang masa muda. Anda harus menulis buku sendiri dan menghampiri rencana hidup Anda. Setiap produk kreatif, pada akhirnya bisa menjadi produk yang masuk akal. Mulailah dengan hal yang sederhana, namun tetap memperhatikan detail. Ide-ide selanjutnya akan datang di saat tak terduga. Pelaku bisnis harus selalu bersikap terbuka dan mau bertukar pikiran dengan banyak orang. Jangan menutup diri jika ada gagasan yang lebih baik. Jikalau menemukan orang yang punya kreativitas tinggi dan bisa diajak kerjasama, maka raihlah dia, dan biarkan dia membantu. Tak perlu terobsesi untuk menjadi yang paling unggul. Yang terpenting, bagaimana membuat produk terbaik, luar biasa, sehingga diminati banyak orang. sumber: http://suarapengusaha.com/2012/07/18/ini-dia-resep-sukses-dari-pendiri-apple-steve-wozniak/